Jumat, 30 November 2012

Jadwal Baitul Arqom Guru dan Karyawan Muhammadiyah Daerah Banyumas



TANGGAL CABANG PEMANDU
     
19-20 DESEMBER 2012 AJIBARANG & PANDANSARI JAENAL, S.Ag
24-25 DESEMBER 2012 PEKUNCEN DRS. KASIDAN
26-27 DESEMBER 2012 CILONGOK YUSUF AFANDI
29-30 DESEMBER 2012 KARANGLEWAS DRS. KASIDAN
5-6 JANUARI 2013 KEDUNGBANTENG JAENAL, S.Ag
12-13 JANUARI 2013 PURWOKERTO TIMUR IMAM SUYANTO, S.Ag
19-20 JANUARI 2013 PURWOKERTO UTARA AGUNG MIFTAHUDIN, M.Si
26-27 JANUARI 2013 PURWOKERTO SELATAN SISMANAN, S.Pd
2-3 FEBRUARI 2013 PURWOKERTO BARAT JAENAL, S.Ag
9-10 FEBRUARI 2013 SUMBANG DRS. KASIDAN
16-17 FEBRUARI 2013 KEMBARAN & KRAMAT AGUNG MIFTAHUDIN, M.Si
9-10 MARET 2013 KALIBAGOR & SOKARAJA IMAM SUYANTO, S.Ag
16-17 MARET 2013 BANYUMAS YUSUF AFANDI
23-24 MARET 2013 SOMAGEDE DRS. KHOMSI
30-31 MARET 2013 KEMRANJEN  SISMANAN, S.Pd
13-14 APRIL 2013  SUMPIUH SOKHIDIN, S.Ag
20-21 APRIL 2013 TAMBAK SOKHIDIN, S.Ag
27-28 APRIL 2013 RAWALO & KEBASEN IMAM SUYANTO, S.Ag
4-5 MEI 2013 JATILAWANG & PURWOJATI DRS. KHOMSI
11-12 MEI 2013 WANGON & LUMBIR AGUNG MIFTAHUDIN, M.Si




Purwokerto, 30 November 2012


Sekretaris MPK











Sismanan

Khutbah Jumat: Generasi Harapan




Innalhamdalillah nahmaduhu wanastanginuhu wanastaghfirugh wana’udzubillahi minsyuruuri anfusina wasyayiati a’malina mayyahdillahu falamudhilalah wamayyudlilfalahadiyalah
Asyhaduallailahaillalloh wahdahulaysarikalah waasyhaduannamuhammadan ‘abduhu warosuluh
Alloohumma sholi’ala Muhammad wa’ala alihi washohbihi ajma’in
Yaa ayyuhalladzii naamanuttaqullooha waqulu qoulan syadiida yuslihlakum a’malakum wayasfirlakum dzunubakum wamayyutingillaha warosulahu  faqodfaza fauzan ‘adhima.
Segala puji bagi Alloh yang telah memberi kenikmatan yang tiada terkira terutama nikmat iman dan Islam serta kesehatan sehingga kita dapat dipertemukan dalam majelis pekanan umat Islam yaitu sholat jum’at.
Sholawat dan salam semoga senantiasa terlimpahkan atas idola dan teladan kita Rosululloh SAW berserta keluarganya para sahabat dan pengikutnya yang setia mengikuti risalahnya semoga kita termasuk didalamnya.
Mari kita jaga dan kita tingkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita kepada Alloh, mari kesempatan waktu yang masih Alloh berikan kepada kita, kita manfaatkan dengan baik, dengan memperbanyak ibadah dan amal sholih. Mari kita jaga diri kita perbuatan-perbuatan yang bertentangan dengan syariat Islam, hukum Negara dan juga norma susila yang ada dalam masyarakat kita.
Jama’ah jum’at yang semoga dimuliakan Alloh
Apabila kita mau mencermati perkembangan kehidupan masyarakat kita maka kita kan dapat menemukan semakin longgarnya masyarakat dalam memegang nilai dan norma kehidupan, apalagi dikalangan generasi muda kita. Kalo dulu anak-anak malu kalo “tagok-tagokna” atau dianggap pacaran maka anak sekarang malu kalo belum punya pacar. Kalo dulu sudah menikah banyak yang tidak tau dan malu harus berbuat apa dengan suaminya sekarang tidak punya malu dan biasa berbuat apa saja dengan orang yang belum jadi suaminya. Kalo dulu ba’da maghrib anak pada ngaji dimasjid, dan bada isya sudah dirumah, sekarang ba’da maghrib anak didepan layar TV atau keluyuran entah dimana sudah hal yang biasa. Dulu anak-anak ketagihan narkoba yakni nasi rames karo bahwan, sekarang mereka ketagihannya juga narkoba yakni narkotik dan obat-obatan berbahaya. Kalo dulu anak-anak kita biasa pengajian, sekarang mereka banyak yang tawuran.
Itulah anak-anak kita, generasi masa depan dan harapan kita. Keadaan masyarakat, umat atau bangsa kita masa yang akan datang dapat dilihat dari kualitas generasi mudanya sekarang. Jika baik pemuda sekarang maka akan baiklah keadaan bangsa kita dimasa yang akan datang begitupula sebaliknya jika amburadul moral generasi muda kita sekarang maka akan amburadul pula keadaan bangsa kita dimasa yang akan datang.
Maka mari siapapun kita dan peran apapun kita, mari kita berperan aktif untuk mencetak generasi muda yang unggul yang siap melanjutkan estafet perjuangan bangsanya. Sebagai pemuda janganlah kita terlena dengan masa muda kita. Karena yang muda pun bisa meninggal dunia sementara amal kita akan diminta pertanggungjawabannya di akhirat. Jangan kita terbuai dengan bujuk rayu iblis dan bala tentaranya yang biasanya menawarkan kesenangan sesaat tapi akan menjerumuskan kita kepada kehinaan dan penyesalan teramat sangat.
Marilah kita tingkatkan kualitas diri kita karena masyarakat membutuhkan para pemuda yang berkualitas, para pemuda  yang memiliki semangat baja, rela berkorban dan pemuda-pemuda pelopor kebaikan. Mari kita mempersiapkan diri untuk menjadi penerus kebaikan orang tua kita. Bekali dengan ilmu pengetahuan dan ketrampilan, terutama pengetahuan dan ketrampilan sebagai seorang muslim, mari kita belajar berdakwah sesuai dengan kemampuan kita, mari aktif dalam kegiatan keislaman. Mari kita canangkan program “back to mosque”, mari kita aktif sholat dimasjid, mari kita hidupkan remaja masjid atau Taman Pendidikan Al-Qur’an dimana kita bisa mengaktualisasikan diri kita dan belajar menjadi orang dewasa yang bertanggungjawab. Semoga kita termasuk golongan pemuda yang hatinya terpaut/ kemantil-mantil dengan masjid yang menurut hadits meruapakan salah satu golongan yang  akan mendapat perlindungan dari Alloh dihari dimana tidak ada perlindungan kecuali perlindungan-Nya, yakni perlindungan di akhirat.
Kita bisa mencontoh pemuda ashabul kahfi dan juga pemuda Ibrahim yang tidak larut dengan kehidupan jahiliyah lingkungannya dan tetap mempertahankan keimanan yang tinggi kepada Robb-Nya. Kita bisa mencontoh generasi sahabat yang mendapat predikat khoiru ummah, mereka sebagian besar adalah pemuda yang mampu membawa kejayaan Islam hingga dunia berada dalam pangkuan dan rahmat Islam.

Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang ma'ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah. sekiranya ahli Kitab beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka, di antara mereka ada yang beriman, dan kebanyakan mereka adalah orang-orang yang fasik.(Al-Imron:110)
Mari kita saling menguatkan diri dalam kebaikan Islam,  dalam dakwah yang indah, dalam indahnya ukhuwah, mari rengkuhlah, capailah kesuksesanmu baik didunia maupun kesuksesan di akhirat berupa surga yang penuh dengan kenikmatan
Kaum muslimin yang semoga dirahmati Alloh
Bagi  orangtua mari kita dukung maka peran bimbingan dan keteladanan serta pendanaan pun sangat diperlukan untuk mencetak generasi khoiru ummah dalam rangka melakukan mencapai keadaan masyarakat dan bangsa yang kita dambakan bersama.
Œ
Dan hendaklah takut kepada Allah orang-orang yang seandainya meninggalkan dibelakang mereka anak-anak yang lemah, yang mereka khawatir terhadap (kesejahteraan) mereka. oleh sebab itu hendaklah mereka bertakwa kepada Allah dan hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang benar.(An-Nisa:9)

Barokallohuwalakum filqur’anil’adziim wanafa’ani waiyyakum bimaa fihi minal aayatihi wadzikril hakim wataqobalalloohu minna wamingkum tilaawatahu innahuhuwassami’un ngalim waqurrobbighfir warham waanta khoirurrohiimin
Alhamdulillaahilladzi arsala rosulahu bilhuda wadiinilhaq liyudzhirohu ngaladiini kullih wakafabillahi syahida
Asyhadualla illaha illah waasyhaduannamuhammadarrosululloh. Alloohumma sholingala Muhammad wa’ala ali Muhammad kama sholaita ngala ibrohim wa’ala ali ibrohim innaka hamiidummajid
Yaa ayyuhalladzi na amanuttaqullooha waltandzurnafsummaqoddamatlighot wattaqulloo innallooha khobirummbimata’malun
Jama’ah jum’at rahimmakumulloh
Berkenaan dengan pembinaan remaja maka tanggungjawab bersama antara orangtua, sekolah dan masyarakat termasuk lembaga-lembaga dakwah perlu kerjasama yang baik untuk mewujudkan generasi Islam yang siap melanjutkan dakwah islam maka kami Madrasah Aliyah Muhammadiyah Purwokerto menawarkan program Jaminan Hidupnya Remaja Masjid atau TPQ. Apabila suatu lembaga bisa masjid atau Pimpinan Ranting mau menyekolahkan anak minimal 3 anak ke MAM Purwokerto maka melalui program yang terpadu dengan sekolah, dan melaui kegiatan diluar sekolah maka kami akan melakukan pembinaan terhadap siswa tersebut agar memiliki bekal untuk menjadi aktifis dakwah lalu kami lakukan pendampingan agar siswa tersebut dapat menggerakan remaja masjid atau taman pendidikan al-Quran atau ranting AMM sesuai dengan kesepakatan. Sebagai jaminannya kami tidak akan menarik biaya kepada siswa atau lembaga yang menyekolahkan kecuali setelah tujuannya tercapai seperti telah hidupnya aktifitas remaja masjid atau TPQ atau aktifitas AMM di ranting tersebut.
Semoga melalui program ini akan terjalin kerjasama untuk membentuk kader-kader dakwah.
Marilah kita berdoa agar kita diberi kekuatan dan petunjuk agar apa yang kita dambakan dan kita cita-citakan  dapat terwujud.
Alhamdulillahi robbil’alamin
Allohummaghfir lilmukminiina walmukminat walmusliminawal muslimat al ahyai minhum wal amwat innaka sami’ummujibdda’wat.
Robbanaghfirlana wal ikhwaaninalladzii nasabaquunaa bil iman wala taj’al fii quluubina ghillalilladzii na aamanu robbana innaka roufurrohim.
Robbana lazighquluubana ba’daidzhadaina wahablana milladungkarohmah iinaka anntalwahhab
Robbana dholamna amfusana waillamtaghfirlana watarhamna lanakunanna minal khosirin
Robbana hablana minazwazina wadzurriyatina qurrota a’yun waj’alna lilmuttaqiina imaamah.
Robbana aatina fiddunya khasanah wafil akhiroti khasana waqinaa ‘adzabannar
Subhanarobbika rabbil ‘izzati ‘amma yasifuun wasalamun ‘alal mursalin walhamdulillahi robbil ‘alamin.
Waladzikrulloohu akbar

Kata Kunci Guru Dalam: Google,artikel,Blogger guru,guru kata,kata guru,guru dai,kata kunci,keywords,sertifikasi guru,artikel,Blogger,guru,guru kata,kata guru,kata kunci,sismanan,mts muhammadiyah patikraja,ma muhammadiyah purwokerto,info banyumas,dai banyumas,sertifikasi guru,patikraja guyub
Flag Counter