Kamu sudah menemani kami hampir 3 tahun. Banyak kenangan yang sudah kami ukir bersamamu, Kami sudah cocok denganmu, Kamu omber/luas cocok untuk keluargaku yang banyak (6 orang) belum sering ikut juga ibu, adik, ponakan dan keluarga lain.
Meski kamu sudah tua (1993) kamu enak dinaiki, anak-anak kalo sudah naik kamu pasti tidak lama tertidur saking halusnya kaki-kakimu dalam berjalan, apalagi kursimu belum lama diganti baju yang baru jadi nampak lebih indah.
Bagian belakang kamu pas banget untuk membawa barang yang banyak dengan tinggal melipat kursi belakangmu maka tumpukan barang bisa muat. Kamu sudah biasa muat madu berpuluh-puluh dus yang berisi ratusan botol madu tanpa goyangan yang berarti, bahasa otomotifnya katanya suspensimu bagus, jauh dengan mobil kekinian yang meski harganya ratusan.
Dan yang pasti kamu super irit karena berbahan bakar solar dan mesinmu juga masih belum ada masalah sehingga sangat cocok untuk yang kantongnya masih terbatas. Moga kantong saya tidak kaget kalo nanti kami punya mobil penggantimu.

Biarlah kamu menjadi kenangan bagi kami tentang kebandelanmu dan segala kebaikanmu, tak akan kami lupakan kawan.
Kamu telah banyak membantu kami dalam perjuangan, semoga kita akan bersama kelak di surga-Nya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar