Rabu, 22 Juli 2009

PORSENI PDPM Banyumas







Dalam rangka menyalurkan bakat dan kreatifitas generasi muda di bidang olahraga dan seni maka Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Banyumas menyelenggarakan kegiatan Porseni (Pekan Olahraga dan Seni).
Porseni dilaksanakan pada hari Sabtu dan Ahad tanggal 18-19 Juli 2009 bertempat di kompleks Perguruan Muhammadiyah Tambak Banyumas. Kegiatan diikuti oleh 17 kontingen cabang Pemuda Muhammadiyah sekabupaten Banyumas dengan jumlah peserta 470 orang.
Kegiatan diawali dengan pertandingan sepakbola persahabatan antara Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Banyumas dengan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Tambak dengan skor akhir 5-3 untuk keunggulan PCPM Tambak. Selanjutnya pembukaan secara resmi dilakukan oleh Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah yang dihadiri oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Banyumas, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Banyumas, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Tambak dan Camat Tambak serta seluruh peserta Porseni.



Cabang olahraga yang dilombakan adalah marathon, lari 100 meter, tenis meja, futsal, dan tarik tambang. Cabang seni yang dilombakan adalah Tartil Quran, Kaligrafi, Puisi, Pidato, dan Menyanyi. Setiap cabang lomba memperebutkan juara 1,2, dan 3 yang masing-masing juara berhak mendapatkan piagam penghargaan, piala dan uang pembinaaan. Sebagai juara umum adalah Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Jatilawang.

Tidak ada komentar:

Kata Kunci Guru Dalam: Google,artikel,Blogger guru,guru kata,kata guru,guru dai,kata kunci,keywords,sertifikasi guru,artikel,Blogger,guru,guru kata,kata guru,kata kunci,sismanan,mts muhammadiyah patikraja,ma muhammadiyah purwokerto,info banyumas,dai banyumas,sertifikasi guru,patikraja guyub
Flag Counter